Berita

PELANTIKAN KPPS PADA PILKADES SERENTAK 2020

PELANTIKAN KPPS PADA PILKADES SERENTAK 2020

Cepiring, 06 Januari 2020

      Bertempat di Aula Balai Desa Cepiring, Senin 6 Januari 2020 dilaksanakan pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), pada PILKADES Serentak Kabupaten Kendal tahun 2020, di PILKADES Serentak ini Desa Cepiring terbagi menjadi 11 TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang tersebar di seluruh dusun, dalam kesempatan tersebut ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) Irta Yulianto, menekankan tentang Netralitas KPPS dalam pesta Demokrasi Desa 6 tahunan, tersebut acara di lanjutkan dengan pembekalan dan Bimbingan teknis bagi KPPS.

       Di kesempatan yang sama Pj. Kepala Desa Cepiring Sugiyono, S.Sos menyampaikan pelaksanaan PILKADES ini wajib di dukung dan butuh partisipasi seluruh warga desa, sehingga pelaksanaan PILKDES ini dapat menjadi lancar dan sukses,  acara tersebut juga di hadiri Ketua BPD Desa Cepiring Ahmad Saefudin, menyinggung tentang Pemerintah Desa sekarang sudah mulai berbenah, dengan era keterbukaan dan transparansi seperti sekarang ini, PEMDES wajib menyampaikan program program apa yang akan di laksanakan, pentingnya keterbukaan tersebut tentunya perlu pengawasan dan saran dari masyarakat, selanjutnya SELAMAT BERTUGAS bagi KPPS terpilih sukses selalu

~sgh~

 

Share :

Cuaca Hari Ini

Kamis, 21 November 2024 13:31
Hujan Rintik-rintik
33° C 31° C
Kelembapan. 69
Angin. 2.51